Minggu, 14 April 2024

(Profile) Kim Seok Woo (Rowoon SF9), pemeran Haru dalam “Extraordinary You”

Pertama kali mengenal Rowoon adalah saat salah satu stasiun Televisi Indonesia yaitu NET TV menayangkan untuk pertama kalinya drama Korea bergenre Romance School Fantasy berjudul “Extraordinary You” di tahun 2021 silam, saat itu bertepatan dengan lockdown pandemi Covid-19.







Dalam drama “Extraordinary You” tersebut, Rowoon berperan sebagai Haru. Haru, sang tokoh utama pria yang memiliki wajah tampan dan rupawan, serta bertubuh tinggi tegap ini dikisahkan sebagai “karakter figuran tanpa nama (The Nameless Extra)” yang awalnya dikenal sebagai “Nomor 13”.




“Nomor 13 (Sib Sam Beon)”, begitu Dan Oh (Kim Hye Yoon) memanggilnya, adalah karakter figuran tanpa nama, yang mana dalam manhwa (komik) “Secret”, tak ada seorangpun yang menyadari keberadaannya. Hal yang cukup aneh mengingat dia adalah seorang pemuda yang berparas tampan serta tinggi dan tegap. Tak hanya itu, pemuda tampan itu juga bahkan tak bisa berbicara pada awalnya, karena penulis tidak memberikannya dialog sama sekali.



Peran Haru dalam komik “Secret” awalnya hanyalah karakter tanpa nama yang berfungsi sebagai pelengkap kelas 2-7 di Seuli High School, kelas di mana para pemeran utama dan sekaligus pemeran pendukung komik “Secret” menuntut ilmu. Yup, hanya sekedar sebagai pelengkap kelas 2-7 di Seuli High School, itulah fungsi keberadaan Haru. 

Awalnya aku sama sekali gak tertarik dan gak paham dengan alur ceritanya yang terkesan  membingungkan, saat awal diputar di NET TV karena terlalu banyaknya adegan yang dipotong oleh NET sehingga membuat ceritanya lompat-lompat gak jelas.



Namun setelah episode kemunculan si pria misterius yang selalu tiba-tiba datang menyelamatkan sang tokoh utama wanita, yaitu Eun Dan Oh setiap kali gadis itu dalam kesulitan, namun sayang wajahnya selalu tertutupi oleh “Cahaya Ilahi”, mendadak aku menjadi penasaran siapakah aktor dibalik “Cahaya Ilahi” tersebut dan seperti apakah wajahnya?


Tidak sabar menanti episode selanjutnya di TV, aku segera beralih ke aplikasi nonton drakor yang ada di ponselku dan langsung mendownload seluruh episodenya sejak awal karena bingung dengan alur ceritanya yang kebanyakan di cut oleh NET TV.

Dan akhirnya rasa penasaranku terjawab juga setelah melihat betapa tampannya aktor yang memerankan Haru. Well, dia sama sekali tidak menghancurkan ekspektasiku, tapi malah melebihi ekspektasiku.




Kesengsem dengan wajahnya yang tampan, aku segera men-googling semua tentang dirinya dan aku baru tahu kalau pemeran Haru adalah seorang member Kpop Idol yang cukup ternama yaitu SF9 (namun sudah mundur dari SF9 sejak September 2023), dan namanya adalah Kim Rowoon (namun nama aslinya adalah Kim Seok Woo), seorang pria muda kelahiran 1996 dengan tinggi badan 192 cm. WOW! Tidak hanya tampan namun juga tinggi menjulang.


Rowoon mampu membawakan dengan baik karakter si figuran tanpa nama, “Nomor 13” yang misterius dan tidak banyak bicara. Walau tidak banyak dialog yang dia ucapkan di awal-awal episode namun dia mampu mengeluarkan semua emosi dalam tatapan matanya.

Bagiku, justru ini adalah akting yang sangat susah di mana tanpa dialog terucap, seorang aktor dituntut untuk mengeluarkan emosi dari karakter yang dia mainkan.






Kim Seok Woo (Korean: 김석우; lahir 7 Agustus 1996), yang lebih dikenal dengan nama panggung Rowoon, adalah aktor dan penyanyi dari Korea Selatan, dia adalah mantan anggota dari Boyband terkenal asal Korea Selatan bernama SF9.




Pada bulan September 2023, Rowoon memutuskan untuk meninggalkan grupnya karena ingin mengejar karirnya di bidang akting. Rowoon dikenal melalui perannya sebagai Haru, si “Nomor 13”, figuran tanpa nama dalam drama bergenre Fantasy berjudul “Extraordinary You (2019)” dan “The King's Affection (2021)”, di mana dia berhasil memenangkan berbagai penghargaaan melalui perannya dalam kedua drama ini.




Profile :
Nama : Ro Woon (로운)
Nama Lahir : Kim Seok-Woo (김석우)
Tempat/Tanggal Lahir  : Seoul, Korea Selatan, 7 Agustus 1996.
Profesi : Aktor, penyanyi.
Tahun aktif : 2016 hingga saat ini.
Tinggi : 192 cm.
Golongan Darah : B.
Instagram: @ewsbdi
Agensi : FNC Entertainment
Group Kpop : SF9 (2016-2023)

Discography :
Original Drama Soundtrack :
Ost The King Affection : "No Goodbye In Love" (안녕), 2021

Filmography :
Drama Series :
2017 :
* School 2017 as Kang Hyun Il/Issue.

2018 :
* Modulove as Cameo (Episode 8)           
* About Time as Choi Wee Jin.
* Where Stars Land as Ko Eun Sub.

2019 :
* Extraordinary You as Haru.

2020 :
* Find Me in Your Memory as Joo Yeo Min (Cameo, Episode 1)
* Was It Love as Himself (Cameo with SF9, Episode 6)

2021 :
* She Would Never Know as Chae Hyun Seung.
* The King's Affection as Jung Ji Woon.

2022 :
* Tomorrow as Choi Joon Woong.

2023 :
* Destined With You as Jang Shin Yu.
* The Matchmakers as Shim Jung Woo.



Film
2020 :
Trolls World Tour Branch  (Voice over for the Korean dubbed version.

Web series :
2016 : Click Your Heart as Himself.
2023 : A Time Called You as Tae Ha (Cameo, Episode 8)


Variety Shows :
2013–2014 :
*Cheongdam-dong 111 (Trainee)

2016 :
* D.O.B (Dance or Band)                               
* Lipstick Prince as Cast Member (Season 1)        

2017 :
* Lipstick Prince as Cast Member (Season 2)

2018 :
* Law of the Jungle in Patagonia (Episodes 305–310)       
* King of Mask Singer, Contestant as Owl (Episode 163) 
* Cafe Amor, Cast Member with Yoo In Na, Lee Juck, Yang Se Hyung.

2021 :
* Kingdom, Legendary War Contestant with SF9.     

2022 :
* The Idol Band, Boy's Battle as Host with Nako Yabuki.
* House on Wheels as Cast Member (Season 4)

Hosting :
2021 : KBS Song Festival with Kim Seol Hyun and Cha Eun Woo.
2022 : Music Bank World Tour (Chile)
2023 :
* 2023 Music Bank Global Festival Japan with Go Min Si and Lee Young Ji.
* 2023 Music Bank Global Festival Korea with IVE's Jang Won Young.
* 2023 KBS Drama Awards with Jang Sung Kyu and Seol In Ah.



Awards and nominations :
2018 :
* SBS Drama Awards : Best New Actor (Where Stars Land), Nominated.

2019 :
* MBC Drama Awards :
# Best New Actor, Extraordinary You, Won.
# Best One-minute Couple Award, Rowoon with Kim Hye Yoon and Lee Jae Wook (Extraordinary You), Nominated.

* Soompi Awards : Best Idol Actor Award, Nominated.
* Korea First Brand Awards : Male Idol-Actor Award, Rowoon, Won.
* Grimae Awards : Best New Actor, Extraordinary You, Won.

2020 :
* APAN Music Awards : Entertainer of the Year – Male Rowoon, Nominated.
* Brand of the Year Awards : Male Actor Idol of the Year, Won.

2021 :
* Brand of the Year Awards : Male Actor Idol of the Year, Nominated.
* Brand Customer Loyalty Award : Best Male Acting Idol, Nominated.
* KBS Drama Awards :
# Best Couple Award, Rowoon with Park Eun Bin, The King's Affection, Won.
# Best New Actor, The King's Affection, Won.
# Popularity Award, Actor, Won.


2022 :
* APAN Star Awards 2022 :
# Excellence Award, Actor in a Miniseries, The King's Affection, Nominated.
# Popularity Star Award, Actor Nominated.

* Brand Customer Loyalty Award 2022 : Best Male Acting Idol, Won.
* MBC Drama Awards 2022 : Excellence Award, Actor in a Miniseries (Tomorrow), Nominated.

2023 :
* APAN Star Awards 2023 :
# Best Couple, Rowoon with Jo Bo-ah (Destined With You), Nominated.
# Global Star, Rowoon, Nominated.
# Popularity Award (Actor), Nominated.

* KBS Drama Awards 2023 :
# Best Couple Award, Rowoon with Cho Yi Hyun (The Matchmakers), Won.
# Popularity Award (Actor), The Matchmakers, Won.
# Top Excellence Award (Actor), Won.

2024 :
* Korea First Brand Awards 2024 : Male Actor (Rising Star), Won.



Itulah profil singkat dari si tampan bertubuh tinggi pemeran Haru dalam “Extraordinary You”. Walaupun kini dia sudah bukan lagi member dari SF9, namun aku tetap lebih suka menyebutnya sebagai Rowoon SF9, karena bagiku Rowoon selamanya tetap bagian dari SF9. Semoga Fantasy gak ada yang memarahiku karena hal ini, toh ini hanya masalah penyebutan dalam blog pribadiku, bukan? Apalah artinya sebuah nama? Mawar tetaplah harum meskipun namanya bukan Mawar ^_^

Written by : Liana Hwie.
Credit : Wikipedia, AsianWiki, Dramawiki.
Credit Pict : All Pictures belong to owners.

---------000000---------

Warning :
Dilarang MENG-COPY PASTE TANPA IJIN TERTULIS DARI PENULIS! Siapa yang berani melakukannya, aku akan menyumpahi kalian SIAL 7 TURUNAN!

Semua artikel dan terjemahan lagu dalam blog ini adalah murni hasil pikiranku sendiri, kalau ada yang berani mengcopy paste tanpa menyertakan credit dan link blog ini sebagai sumber aslinya dan kemudian mempostingnya ulang di mana pun, apalagi di Youtube, kalau aku mengetahuinya, aku gak akan ragu untuk mengajukan "Strike" ke channel kalian. Dan setelah 3 kali Strike, bersiaplah channel kalian menghilang dari dunia Per-Youtube-an!

Jumat, 12 April 2024

7 Kali Haru Mengubah Alur Cerita dalam “Extraordinary You”

Haru, si “Nomor 13” yang awalnya hanya seorang figuran tanpa nama yang keberadaannya bahkan tak pernah disadari oleh orang-orang di sekitarnya, pelengkap kelas 2-7 di Seuli High School, siapa yang menyangka bahwa justru hanya dialah satu-satunya orang yang memiliki kemampuan untuk mengubah “panggung” atau alur cerita dalam manhwa (komik) “Secret”?


Sebelum membahas adegan apa saja yang berhasil diubah oleh Haru, ada baiknya, kalian memahami beberapa istilah yang sering disebut dalam drama Korea “Extraordinary You” ini agar tidak kebingungan dalam membaca artikel yang aku tulis.



Beberapa istilah dalam “Extraordinary You” :

* Panggung/Stage.
Istilah untuk menunjuk pada adegan yang digambar oleh penulis manhwa (komik) “Secret”. Adegan yang seharusnya terjadi dalam cerita komiknya. Jika adegan dalam “Panggung” diubah, maka orang lain harus muncul untuk menggantikan “Panggung” tersebut.

* Bayangan/Shadow.
Istilah untuk menunjuk pada semua kejadian yang terjadi di luar apa yang digambar oleh penulis manhwa (komik) “Secret”. Semua karakter dapat bergerak bebas dalam “Bayangan” bila mereka sedang tidak mendapat adegan dalam komiknya. Namun semua karakter (yang tidak menyadari diri mereka) akan melupakan semua yang terjadi dalam “bayangan” dan ingatan mereka hanya terbatas pada apa yang terjadi di atas “Panggung” semata alias apa yang diceritakan dalam komiknya.

Contoh :
Saat Eun Dan Oh bercerita pada Shin Sae Mi bahwa yang dia sukai sebenarnya adalah Haru, Shin Sae Mi tampak terkejut dan bahkan hampir pingsan saat mendengarnya, namun begitu adegan berganti, Shin Sae Mi sama sekali tidak ingat tentang pengakuan Dan Oh mengenai perasaannya pada Haru. Itu karena Shin Sae Mi tidak menyadari jika dirinya hanyalah karakter dalam sebuah komik fiksi remaja buatan seseorang.

* Papan Cerita.
Istilah untuk sketsa kasar yang diciptakan oleh seorang penulis, termasuk dialog dan metode presentasi. Semacam pratinjau. Jadi dengan kata lain, seperti draft yang ditulis secara kasar oleh penulis yang bisa saja ada kemungkinan untuk diubah.


Seperti yang pernah dikatakan oleh Peri Cumi Kering (Jin Mi Chae) pada Baek Kyung di Episode 10 (Full) : “Tidak semua orang memiliki kemampuan untuk mengubah 'panggung', bahkan tokoh utama dan aku pun tak bisa melakukan itu, tapi figuran Haru bisa melakukannya. Mungkin menjadi figuran akan lebih membantu. Kita tidak bisa menipu penulis, karena peran kita di setiap adegan sudah ditentukan, berbeda dengan Haru. Selain itu, apa pun niat penulis pasti akan terjadi, terlepas dari bagaimana cara terjadinya.”


Jin Mi Chae pun pernah mencoba mengubah “Panggung” dalam manhwa (komik) “Trumpet Creeper (Bunga Terompet/Neung Seo Hwa)” namun berakhir kegagalan, dia tetap tak bisa menghindar dari takdirnya dibunuh oleh Baek Kyung yang jahat, jelek, gigi tonggos, mulut mencong, keji, tak punya hati dan ambisius yang ingin merebut tahta darinya.

Baek Kyung pun pernah mencoba mengubah “panggung”, namun tetap saja dia tak mampu melakukannya. Hanya Haru yang bisa, hanya Haru yang memiliki kemampuan untuk itu, bahkan Jin Mi Chae (Peri Cumi Kering) tak tahu mengapa.


Sebenarnya ini karena Haru adalah karakter yang tidak disadari keberadaannya oleh si penulis jadi dia bisa bergerak bebas tanpa mengikuti alur yang dibuat oleh penulis cerita dan tidak terikat dengan alur yang telah ditetapkan. Keberadaannya yang hanya sebagai pelengkap kelas, memberikannya keuntungan untuk itu.

Pada awalnya, Eun Dan Oh pun mencari dan berusaha menemukan Haru dengan satu harapan, yaitu agar Haru dapat mengubah hidupnya dan takdir kematiannya. And Haru did it. Bravo, Haru! Dan Oh gak jadi mati karena Haru berhasil mengubah panggung untuknya.



Dalam “Extraordinary You”, Haru diperlihatkan beberapa kali mengubah “Panggung (stage)” atas permintaan Eun Dan Oh, walaupun dua “Panggung (stage)” di awal cerita, Haru mengubahnya atas keinginannya sendiri karena iba melihat Dan Oh yang selalu disia-siakan dan dijahati oleh si jahat dan jelek Baek Kyung.

Note : Setiap SATU episode ditayangkan dengan durasi 30 menit, jadi yang dimaksud dengan Full Episode adalah episode yang ditayangkan dalam durasi 60 menit (1 jam), dengan kata lain DUA Episode drama yang digabung menjadi satu.

Umumnya durasi yang diupload dalam berbagai platform adalah sepanjang 60 menit, berarti jika total episode drama ini adalah 32 episode (30 menit per episode) maka bila kalian download di berbagai platform (misal : VIU, Netflix, Telegram, dll) hanya akan ada 16 episode saja (dengan durasi 60 menit yang mana dua episode akan dijadikan satu).
 
Jadi kalau aku menulis Episode 2 FULL, maka itu berarti di episode 2 (menurut versi platform menonton drama) sebenarnya adalah episode 3 dan 4 yang digabung menjadi satu, demikian juga seterusnya. Paham, kan?

Berikut ini adalah beberapa alur cerita dalam manhwa (komik) “Secret” yang berhasil diubah oleh Haru :

1. Episode 2 Full (Eps 3-4) : Adegan saat Dan Oh diceritakan akan terjatuh dari tangga dan mengalami patah kaki, karena tak sengaja terdorong oleh Yeo Ju Da.

Dan Oh yang melihat kilasan adegan di masa depan (disebut sebagai Papan Cerita) tersebut seketika menjadi panik bukan main. Siapa yang tidak panik dan ketakutan saat dia melihat takdirnya sendiri yang menakutkan? Dan Oh mencoba melakukan semua tindakan berjaga-jaga seperti memakai helm untuk melindungi kepalanya dan memakai pelindung siku dan lutut untuk meminimalisasi dampak “kehancuran”.

Namun ketika adegan berganti dan “panggung” dimulai, semuanya tetap kembali seperti semula. Helm serta pelindung siku dan lutut tersebut menghilang secara ajaib, membuat Dan Oh hanya mampu meratapi nasibnya dengan pasrah.


Saat itulah, si “Nomor 13” tanpa nama tiba-tiba saja muncul dan berjalan dengan santai menuruni tangga tanpa disadari oleh siapapun di sana, tak juga oleh si penulis komiknya. Si “Nomor 13” tampak berjalan menuruni tangga secara perlahan seraya menoleh ke belakang, seolah menunggu momen yang tepat untuk bertindak.


Dan Oh yang merasakan sesuatu yang aneh dalam hatinya, tampak menatap bingung ke arah sosok misterius tersebut, membuat alat pendeteksi detak jantungnya pun spontan berbunyi dengan keras. Saat itulah semuanya terjadi seperti dalam penggambaran komiknya, Dan Oh terjatuh dari tangga saat Yeo Ju Da yang didorong oleh Shin Sae Mi, tak sengaja mendorongnya juga.


Untunglah si “Nomor 13” ada di sana untuk menahan tubuh Dan Oh agar tidak menghantam lantai dengan keras, Dan Oh jatuh mengenai punggung si “Nomor 13” tersebut dan kaki serta kepalanya pun tidak terkena dampak yang lebih buruk.


Lebih ajaib lagi karena Dan Oh hanya mengalami luka lecet kecil di lututnya, bukan patah kaki seperti yang seharusnya terjadi dalam alur cerita yang dia lihat sebelumnya. Itulah pertama kalinya Dan Oh menyadari bahwa pria misterius tersebut mampu “mengubah panggung” dan menyelamatkannya.

2. Episode 4 Full (Eps 7-8) : Adegan penjelajahan malam saat karya wisata sekolah.
Dalam kilasan adegan alias “Papan Cerita” yang dilihat Dan Oh sekilas sebelum “panggung” dimulai, Dan Oh melihat dirinya berpasangan dengan Baek Kyung dan kemudian dia ditinggalkan di tengah hutan begitu saja oleh si jahat dan jelek Baek Kyung.

Namun selang beberapa saat kemudian Baek Kyung tampak kembali mencarinya dan berkata, “YAA! Eun Dan Oh, kau dari mana saja? Aku mencarimu ke mana-mana!” dengan nada membentak yang kasar. (Cowok kayak Baek Kyung memang layak ditampar!)


Awalnya semua terjadi seperti dalam cerita, persis seperti yang dilihat Dan Oh dalam “Papan cerita”, namun tanpa dia sadari sebenarnya “Panggung” telah berubah saat tiba-tiba saja si “Nomor 13”, figuran tanpa nama tersebut muncul di hadapan Dan Oh saat gadis itu tersesat di tengah hutan, menggantikan posisi Baek Kyung yang seharusnya muncul di sana dan meneriakinya dengan kalimat kasar.




Dan Oh awalnya tidak menyadari bahwa “Panggung” telah berubah, Dan Oh bahkan sempat berkata menyindir pada Haru, si “Nomor 13” tanpa nama itu dengan berkata, “Maafkan aku. Tapi jika kamu tidak bisa mengubah nasibku, setampan apa pun dirimu, itu akan sia-sia saja.”


Saat itulah Dan Oh seketika tersadar kalau “Panggung” sebenarnya telah berubah tanpa dia menyadarinya. Seharusnya Baek Kyung yang muncul dan menyelamatkannya dengan dibubuhi kalimat kasar penuh bentakan, namun yang terjadi justru si pemuda misterius tanpa nama itulah yang menemukannya dan sekarang duduk bersamanya di tengah hutan.

3. Episode 5 Full (Eps 9-10) : Adegan Ulang Tahun Oh Nam Joo.
Dan Oh sekali lagi melihat “papan cerita” bahwa dalam pesta ulang tahun Oh Nam Joo, Nam Joo berniat mengutarakan perasaannya pada Yeo Ju Da di hadapan semua undangan pesta. Lee Do Hwa yang tidak menginginkan hal ini, tentu saja berharap Haru dapat membantunya untuk mengubah adegan tersebut.


Begitu pun dengan Dan Oh yang berpikir walau adegan tersebut tidak ada hubungannya dengannya, namun dia mempercayai bahwa pasti akan ada efek kupu-kupu alias “Butterfly Effect” yang nantinya akan mempengaruhi kisah mereka.

Maksud Dan Oh adalah satu perubahan kecil pasti akan memiliki dampak yang lebih besar, seperti itulah kira-kira. Haru awalnya menolak karena Peri Cumi Kering (Jin Mi Chae) sudah memperingatkannya agar tidak memprovokasi sang penulis, namun karena melihat Dan Oh dikasari oleh Baek Kyung, akhirnya Haru pun memutuskan untuk membantu gadis itu.


Dan yeah, Haru berhasil, tentu saja. Dia membuat kemeja Oh Nam Joo terkena siraman sampagne agar bisa memberikan kesempatan bagi Lee Do Hwa untuk mengajak Yeo Ju Da pergi. “Panggung” berhasil diubah.



Namun keadaan menjadi semakin kacau saat tiba-tiba saja Baek Kyung muncul menggantikan peran Oh Nam Joo dan mendeklarasikan “perasaannya” kepada Dan Oh. Adegan yang seharusnya menjadi milik Oh Nam Joo dan Yeo Ju Da kini menjadi milik Baek Kyung dan Dan Oh.


Pada dasarnya, adegan tersebut tetap berjalan sesuai dengan keinginan penulis, namun yang mengalami perubahan hanya karakter yang memerankannya. Jika karakter yang seharusnya bermain di atas “Panggung” tak mampu menjalankan perannya, maka karakter lain akan muncul untuk menggantikan perannya. Seperti itu simple-nya.

4. Episode 10 Full (Eps 19-20) : Adegan saat Dan Oh seharusnya pingsan dan ditolong oleh Baek Kyung, namun ternyata bukan Dan Oh melainkan Shin Sae Mi yang muncul di atas “panggung”.

Untuk membuktikan kepada Baek Kyung bahwa dia mampu mengubah “Panggung” dan untuk membuat Baek Kyung si brengsek yang suka menghina orang berhenti menghinanya, Haru meminta Dan Oh untuk melepaskan jam tangan pendeteksi detak jantungnya dan memasangkannya di pergelangan tangan Shin Sae Mi.



Haru berkata, “Panggungnya akan segera dimulai, aku akan mengubah kisahmu. Kamu mungkin akan pingsan selama di panggung ini dan Baek Kyung akan datang menyelamatkanmu. Jika ini adalah panggungmu dan jika kamu membutuhkan alat ini untuk memerankannya, sesuatu mungkin berubah dengan ini. Lihat! Alat ini masih berbunyi meski sudah dilepas. Namun adegannya tetap akan seperti semula.”




Dan benar saja, Dan Oh seketika terjatuh pingsan saat Baek Kyung tiba di sana, menandakan jika “Panggung” telah dimulai. Semua orang berkerumun mengelilingi sesosok gadis yang terbaring pingsan di tengah kerumunan, seperti dalam cerita, Baek Kyung berlari ke tengah kerumunan dan mencoba menyelamatkannya. Namun betapa terkejutnya Baek Kyung saat menyadari bahwa yang dia temukan pingsan di tengah kerumunan dengan jam tangan pendeteksi detak jantung yang berbunyi keras itu bukanlah Dan Oh melainkan Shin Sae Mi.


Sementara Dan Oh terjatuh pingsan dalam pelukan Haru yang segera berlari menyelamatkannya ke arah ruang Kesehatan (UKS). Haru sekali lagi membuktikan pada Baek Kyung bahwa hanya dialah yang mampu mengubah “panggungnya”, BUKAN BAEK KYUNG!

Adegan ini sama persis dengan adegan pesta Ulang Tahun Oh Nam Joo, di mana adegan tersebut tetap berjalan seperti rencana penulis namun yang mengalami perubahan hanya karakter yang memerankannya. Dalam hal ini, yang seharusnya pingsan di tengah kerumunan adalah Eun Dan Oh namun berubah menjadi Shin Sae Mi, karena Haru telah mengubah alur ceritanya.

5. Episode 12 Full (Eps 23-24) : Acara Lamaran Baek Kyung dalam Festival Video ke-32 Seuli High School
Haru kembali mengubah alur cerita dalam manhwa (komik) “Secret” setelah Dan Oh mengatakan padanya dan Lee Do Hwa bahwa pada acara Festival Video ke-32 Seuli High School, Baek Kyung akan melamarnya dan memberikannya cincin di hadapan semua orang.


Dalam “papan cerita” yang Dan Oh lihat saat itu, Haru yang akan bertugas memberikan kotak cincinnya pada Baek Kyung, lalu Baek Kyung akan maju ke atas podium dengan latar belakang video yang berisi foto-foto masa kecil mereka berdua muncul di layar lebar sehingga menambah kesan romantis dalam acara lamaran itu. Dan Oh yang tersentuh maju ke atas podium di mana saat itu Baek Kyung akan menyematkan cincin di jari Dan Oh.


Dan Oh yang tidak mau menikah dengan Baek Kyung, mendeklarasikan dengan sangat jelas, “Aku tidak mau menikah dengan Baek Kyung!”

Mendengar itu, Haru yang juga tidak ingin Baek Kyung melamar Dan Oh, spontan mengatakan, “Dan Oh, aku akan mengubah panggungnya.”

Akhirnya dengan bantuan Lee Do Hwa yang bertugas mendekati siswi bagian penyiaran, menukar flashdisk yang diberikan Baek Kyung pada siswi baru tersebut dan menggantikannya dengan flashdisk pemberian Lee Do Hwa.


Ketika “Panggung” dimulai, awalnya semua berjalan seperti rencana sang penulis, namun Haru yang tidak ingin hal itu terjadi, berusaha menggagalkannya walaupun tubuhnya seolah bergerak sendiri dan tak mau menuruti perintahnya. Tangan Haru yang terdapat bekas luka pun semakin sakit dan berdarah, tapi dia tidak peduli. Haru tetap berusaha mengubah “Panggung” dan menggagalkan rencana penulis.


Di saat-saat terakhir ketika Baek Kyung nyaris hampir saja memasukkan cincin pertunangan ke jari Dan Oh, Haru menarik kabel lampu aula hingga menyebabkan lampu di aula padam seketika dan adegan pun kembali berulang.


Namun untunglah “panggung” sudah berubah karena video yang muncul di layar lebar bukan lagi video Dan Oh dan Baek Kyung melainkan Yang Il dan Il Jin yang menggantikan peran Dan Oh dan Baek Kyung dalam acara lamaran tersebut.

Alur cerita tetap berjalan walaupun “panggung” telah diubah, namun pemain yang memerankan adegan tersebut mengalami perubahan, seperti yang sudah terjadi selama ini. Jika karakter yang seharusnya bermain di atas “Panggung” tak mampu menjalankan perannya, maka karakter lain akan muncul untuk menggantikan peran tersebut.

6. Episode 13 & 14 Full (Eps 25-28) : Haru mengubah panggung agar Dan Oh tidak jadi menjalani operasi.
Haru yang mengetahui dari Baek Kyung kalau Dan Oh akan menjalani operasi besar yang akan menentukan hidupnya, memutuskan untuk mengubah “panggung” sekali lagi.


Walau Dan Oh  berkata, “Aku tidak mau mengubahnya,” karena takut Haru akan kembali menghilang karena sudah berkali-kali mengubah “Panggung” untuknya.

Namun Haru dengan tegas berkata, “Aku akan mengubahnya! Apa pun yang terjadi, aku akan mengubahnya! Aku takut kehilangan dirimu. Aku takut, Dan Oh.”


Apalagi setelah mendengar permohonan Dan Oh yang diam-diam meneteskan air mata, “Aku sungguh ingin mengubahnya. Aku juga ingin hidup seperti orang lain. Entah bagaimana aku harus mengubah panggung dan apa yang harus kukatakan pada Haru. Penulis, kumohon, tolong biarkan aku hidup sedikit lebih lama. Kumohon! Penulis, tolong biarkan aku hidup!”


Dengan bantuan Lee Do Hwa, Haru mengenakan pakaian Lee Ju Hwa (kakak Lee Do Hwa) yang merupakan dokter pribadi Dan Oh untuk menipu sang penulis manhwa (komik).


Saat Lee Do Hwa mengalihkan perhatian seorang perawat, Haru diam-diam menyelinap masuk ke dalam ruangan Dokter Lee Ju Hwa dan mencoba melakukan segala cara seperti mencabut Kabul komputer yang menunjukkan data hasil pemeriksaan jantung Eun Dan Oh, hingga mencari berkas catatan medis Eun Dan Oh dan meremasnya menjadi gumpalan kertas.


Gagal pada percobaan pertama, Haru mencobanya sekali lagi. Dia kembali memasuki ruangan Dokter Lee Ju Hwa dan kali ini langsung mencari berkas catatan medis Eun Dan Oh dan berusaha menghapusnya.

Kembali gagal pada percobaan kedua, Haru mencobanya sekali lagi, kali ini dengan menarik keluar semua berkas catatan medis yang ada dalam rak di belakang meja kerja sang dokter hingga berjatuhan di lantai ruangan, dan ternyata Haru menemukan tulisan di berkas catatan medis Eun Dan Oh tersebut berubah menjadi “Catatan kemajuan” dan bukan lagi “tanggal operasi”.



Haru juga tak sengaja menemukan berkas catatan medis dari pasien bernama Oh Kyung Soon (yang ternyata adalah nenek Yeo Ju Da) yang kebetulan memiliki penyakit jantung yang sama. Tanpa pikir panjang, Haru menukar kedua berkas catatan medis tersebut.


Dan syukurlah karena ternyata percobaan ketiga mendapatkan hasil yang memuaskan, karena Dan Oh di atas “Panggung” diceritakan sudah mulai membaik dan tak perlu lagi melakukan operasi. Haru berhasil mengubah “panggung” sekali lagi.

7. Episode 15 Full (Eps 29-30) : Saat Haru menggantikan Baek Kyung bertemu dengan Dan Oh yang otomatis mengembalikan ingatan Dan Oh.
Baek Kyung menantang Haru untuk mengubah “Panggung” sekali lagi. Baek Kyung mengatakan kalau dia akan membiarkan Haru menggantikan “panggung”-nya bersama Dan Oh, jika saat itu, Haru bisa membuat ingatan Dan Oh kembali, maka dia akan percaya kalau Haru memang benar-benar mampu mengubah “Panggung”.



Baek Kyung berkata, “Aku melakukan ini bukan untukmu, melainkan karena aku benci penulis itu. Kau bilang kau bisa mengubah panggung, tak lama lagi panggungku bersama Dan Oh akan dimulai, pakai ini dan pergilah ke sana, aku ingin melihat apakah kau mampu melakukannya.”



Dan yeah, Haru memang bisa melakukannya karena setelah Haru menggantikan “panggung” Baek Kyung dan pergi menemui Dan Oh di depan pohon tua kenangan mereka, tepat ketika punggung Dan Oh menyentuh punggung Haru, semua ingatan Dan Oh yang sempat hilang seketika kembali seperti semula.




Dan Oh seketika menangis saat semua ingatannya kembali dan membanjiri otaknya. Dia merasa bahagia karena akhirnya dia bisa teringat kembali pada cinta sejatinya dan hidupnya tak lagi dikendalikan oleh penulis cerita.

---------000000000--------

Itulah ketujuh adegan di dalam komik “Secret” yang berhasil diubah oleh Haru sehingga berdampak pula pada perubahan alur cerita dalam komiknya. Dan bila kalian dapat melihat polanya, Haru selalu mendapatkan hukuman “menghilang” dari dalam cerita setelah dia mengubah adegan minimal sebanyak 3 kali.


Jadi bisa dianggap jika penulis manhwa (komik) “Secret” memberi tiga kali kesempatan kepada Haru, sekali masih diampuni, dua kali masih diampuni, namun untuk yang ketiga kalinya tak ada ampun lagi, Haru langsung dihapus dari dalam cerita sebagai hukuman karena Haru terlalu banyak mengubah “Panggung” dan memprovokasi penulis.

Yang terakhir setelah dia mendapatkan kembali ingatannya setelah sempat menghilang untuk yang pertama kalinya, Haru bahkan mengubah empat (4) kali adegan dalam manhwa (komik) “Secret”, walau “panggung” terakhir saat dia menggantikan tempat Baek Kyung tidak mengubah alur cerita “Secret” dan tidak memberikan dampak apa-apa untuk alur cerita dalam komiknya.



Jadi entahlah apa tindakan “menggantikan” Baek Kyung di nomor 7 termasuk dalam kategori mengubah “Panggung” atau tidak.

Karena biasanya mengubah “Panggung” pasti akan diiringi oleh perubahan alur cerita ke depannya, seperti yang sudah terjadi pada perubahan “panggung” sebelumnya.

Namun bila adegan nomor 7 tidak dianggap sebagai bagian dari mengubah “Panggung” maka Haru hanya mengubah “panggung” sebanyak 6 kali saja. Dan ya, polanya memang sama, setelah tiga kali “pelanggaran” alias “Memprovokasi” penulis sebanyak 3 kali dengan mengubah alur seenak jidatnya, Haru selalu mendapatkan hukuman menghilang dari dunia komik selamanya.



Dan kali ini, berhubung kisah dalam komik “Secret” hampir selesai, maka tak ada kesempatan lagi untuk Haru muncul kembali di adegan terakhir komiknya. Itu sebabnya Haru tak berada dalam foto wisuda bersama-sama teman sekelasnya di halaman terakhir komik “Secret” dan baru dimunculkan kembali dalam karya terbaru sang penulis yaitu “The Duinos Elegies”.

Written By : Liana Hwie.
Credit Pict : All Pictures belong to owners.

Artikel Terkait :
* Sinopsis : Extraordinary You (2019),saat karakter komik ingin mengubah takdir mereka. 
* Review : Extraordinary You (2019). 
* 15 Lokasi Syuting Drama Korea "Extraordinary You".
* Kumpulan Soundtrack Drama Extraordinary You beserta terjemahan Indonesia.

Warning :
Dilarang MENG-COPY PASTE TANPA IJIN TERTULIS DARI PENULIS! Siapa yang berani melakukannya, aku akan menyumpahi kalian SIAL 7 TURUNAN!

Semua artikel dan terjemahan lagu dalam blog ini adalah murni hasil pikiranku sendiri, kalau ada yang berani meng-copy paste tanpa menyertakan credit dan link blog ini sebagai sumber aslinya dan kemudian mempostingnya ulang di mana pun, apalagi di Youtube, kalau aku mengetahuinya, aku gak akan ragu untuk mengajukan "Strike" ke channel kalian. Dan setelah 3 kali Strike, bersiaplah channel kalian menghilang dari dunia Per-Youtube-an!

Native Ads