Berhubung kemarin malam, tepatnya tanggal 18 Februari
2017, GOT7 baru saja menggelar Fanmeeting di Jakarta, Indonesia, so yuk kita
mengenal lebih dekat lagi dengan member GOT7. Selain melalui fanmeeting dan konser, ada cara lain untuk mengenal
kepribadian member GOT7 yang sebenarnya di balik panggung, yaitu melalui
Variety Show yang pernah mereka bintangi.
GOT7
saat ini telah menjadi
salah satu boyband yang paling banyak diidolakan oleh Kpopers Indonesia, atau bahkan dunia, walau
mereka baru debut tahun 2014 lalu. Nggak heran sih, mereka emang bias-able
banget karena punya lagu-lagu yang asik, dance yang keren, dan member-member
yang ganteng dan
lucu. Buat kamu yang baru mengenal grup kece
satu ini dan pengen mengenal lebih jauh para member-membernya, sebaiknya kalian menonton
4 variety show yang mereka bintangi ini. Apa sajakah itu? Let’s check this out below...
“Variety
Show yang dibintangi GOT7”
GOT7 hampir tak pernah absen untuk selalu keep
in touch dengan para
fansnya dengan sering hadir di berbagai acara, baik di TV maupun channel
Youtube-nya. Bikin betah deh jadi iGOT7! Nah, sekarang saatnya mencari tahu acara
apa aja sih yang wajib buat ditonton dan dijamin bikin ngakak ini. Let’s check this out :
1. I GOT7
Tak lama setelah
debut, GOT7 membuat
acara yang namanya I GOT7 yang tayang di SBS MTV. Variety show yang punya 10
episode ini menampilkan keseruan member-member GOT7 sebagai grup rookie. Idol
senior mereka di JYP Entertainment seperti Chansung 2PM dan Suzy Miss A pun
pernah jadi bintang tamunya.
Berikut linknya : https://youtu.be/Vyg8PXjtfm8
2. Real GOT7
Real
GOT7 menjadi
variety show yang membuat
GOT7 menjadi
dekat dengan fans-fansnya. Hingga saat ini, acara yang diunggah di akun Youtube
JYP tersebut punya 3 season dan durasi per-episodenya hanya sekitar 10-25 menit
aja.
Berikut linknya : https://youtu.be/ah7EK897WPI
3. GOT7-ing
Setelah
membuat acara Real
GOT7, mereka kembali dengan seri reality show terbaru berjudul GOT7-ing. Acara ini
ditayangkan melalui
V-App dan kemudian diunggah ke channel Youtube JYP Entertainment. Uniknya, GOT7-ing adalah
acara yang tidak
memiliki skrip, misi, game, atau hukuman apa pun, jadi
member-member GOT7 hanya akan melakukan kegiatan mereka sehari-hari seperti
makan, liburan, latihan, nyanyi, dan lain-lain. Membuat para fans jadi tahu
dan lebih dekat dengan kehidupan sehari-hari para member.
Berikut linknya : https://youtu.be/hJcutaTkvTE
4. GOT7 ‘Hard
Carry’
Saat
meluncurkan album comeback
dengan Hard Carry sebagai track
utama, GOT7 berkesempatan untuk membuat
variety show yang kali ini tayang di MNET. Nggak kalah seru nih, bahkan mereka
pun juga berkesempatan juga buat bikin MV lagu-lagu dalam albumnya tersebut
dengan disutradarai oleh mereka sendiri.
Keren!
Bonus : Weekly Idol
Meski
Weekly Idol bukan acara mereka sendiri, tapi GOT7 lumayan sering hadir di acara tersebu. Banyak keseruan
yang udah mereka lakukan di sana,
seperti dance 2x lebih cepat, random play dance, bercanda seru dengan MC-MCnya,
dan masih banyak lagi yang wajib
ditonton dan dijamin membuat para IGOT7 tertawa.
Berikut linknya : https://youtu.be/wS3jvKoTz04
Credit : Belongs to the owner.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar