Kasus Plagiatisme kembali terjadi dalam industri
hiburan Kpop. Kali ini, kita kembali bicara soal Plagiatisme. Plagiatisme yang memang belakangan kian marak.
Tak hanya di dunia literasi, namun juga sudah mencakup berbagai aspek
kehidupan. Mulai dari lagu, sinetron, koreografi sebuah tarian (dance), novel/buku, bahkan
hanya sekedar status facebook, semuanya tak luput diplagiat, yang terbaru
bahkan aksi plagiatisme juga menjangkau konsep album, merchandise (kalung) dan warna fandom dalam Kpop.
Wow! Sungguh sangat menyedihkan bila kemajuan jaman justru membuat seseorang
kehilangan kreatifitas.
“(News) Wanna One PLAGIAT Kalung Segitiga Terbalik GOT7 dan
juga Konsep Album GOT7 (Plagiat Lagi ??? OMG!)”
GOT7
WARNING :
Komentar pedas/jahat/kasar/arogan/gak enak
dibaca/gak sopan TIDAK AKAN DITAYANGKAN dan akan langsung dihapus oleh penulis.
Jadi berpikirlah lebih dulu sebelum memberikan komentar. Penulis BUKAN INGIN
MEMANCING FANWAR atau menjelekkan nama baik fandom lain. Namun penulis hanya
sekedar MENYAMPAIKAN KEBENARAN dan menuliskan ulang artikel yang sebelumnya pernah
diposting di blog-blog yang lain dengan gaya bahasa penulis sendiri. Jika ada
Fans (Wannable) yang tidak terima, silakan Anda cari saja di
Google dan melakukan cross check sekali lagi.
@@@@@@@
Plagiatisme. Ada banyak aspek yang mendasari
seseorang untuk melakukan tindakan memalukan ini. Salah satunya adalah
kurangnya kreatifitas, itu sebabnya lebih mudah bagi orang tersebut untuk
mencuri karya orang lain dan mengakuinya sebagai karya mereka. Aspek lainnya
mungkin si pelaku plagiatisme berpikir, jika seandainya plagiatisasi yang
mereka lakukan diketahui oleh orang lain, maka mereka bisa saja sekalian
numpang tenar, dari seseorang yang tidak dikenal publik menjadi seseorang yang
disorot publik karena kasus plagiatisme yang dilakukannya. Promosi gratis.
Walaupun dengan cara yang sangat
rendah, begitulah istilahnya.
Atau jika pelakunya memang sebelumnya sudah tenar,
bisa jadi mereka berpikir sebaliknya, “Grup
yang akan kuplagiat kan gak tenar tuh, kalah populer, kalah pemes, jadi kalau
gue jiplak pun kagak ada yang tahu. Kalaupun tahu emangnya mau apa? Fandom
mereka kalah besar, kalah banyak, Fans kami (Wannable) yang jumlahnya lebih
banyak (dan pastinya lebih anarkis, agresif, dan radikal) pasti akan membela
kami habis-habisan dan menyerang balik fandom dari artis yang karyanya gue
plagiat.” MALING TEREAK MALING gitulah istilahnya ^_^ Uuuppzzzz....
Dunia seni (Entertainment) adalah yang paling
banyak terdapat kasus plagiatisme. Mulai dari lagu, sinetron, koreografi sebuah tarian (dance), novel/buku, bahkan hanya sekedar status facebook, semuanya
tak luput diplagiat, yang terbaru bahkan aksi plagiatisme juga menjangkau konsep album, merchandise (kalung) dan warna fandom
dalam Kpop.
Dan kali ini, pelakunya tak lain dan tak bukan adalah Boygrup yang belakangan
SANGAT TENAR. Menurut beberapa sumber, ini bukan pertama kalinya Boygrup jebolan “Produce 101 Season 2” ini terbukti melakukan Plagiatisme terhadap idola Kpop lainnya.
Ingin tahu siapa mereka? Mereka adalah Wanna One, boygrup beranggotakan 11 orang pemuda yang (kata
fansnya) berwajah tampan dan masih sangat muda, bahkan ada yang mengatakan
salah satu membernya ada yang masih SMP. WOW !!! Masih kecil banget dong, ya
^_^
Wanna One merupakan boygrup jebolan acara reality
show pencari bakat yang bernama “Produce 101 season 2” dan baru saja debut pada tanggal 7 Agustus 2017. Dan menurut informasi yang beredar, Wanna One
hanya akan berdiri selama 1,5 tahun saja, alias kontrak mereka sebagai Wanna
One akan berakhir pada bulan Desember 2018.
Namun ternyata, walaupun usia mereka baru “seumur
jagung”, Wanna One sudah dikenal luas sebagai Boygrup yang kerap kali menuai
kontroversi dan bahkan Fandom mereka yaitu Wannable, sukses menciptakan sejarah
baru menjadi FANDOM PEMBUAT RUSUH atau FANDOM TERBURUK hanya setelah 1 bulan
setelah Wanna One dibentuk.
Dan gelar “FANDOM TERBURUK” tersebut seakan semakin
dikukuhkan dengan munculnya sebuah polling berjudul “Selebriti mana yang image-nya jelek karena ulah penggemarnya sendiri?”
pada bulan September 2017 lalu yang digelar oleh DC Inside mulai tanggal 3
September 2017 hingga 9 September 2017, dengan perolehan akhir total voting
22,668 voting.
Voting tersebut MENOBATKAN WANNA ONE sebagai 3
BESAR IDOLA dengan FANDOM PALING RUSUH alias PALING BURUK alias PALING SERING
TERLIBAT FANWAR dengan perolehan suara 6,8% (1550 voting), bersama dengan EXO
di tempat pertama dengan perolehan suara 21,1% (4789 voting) dan SNSD di tempat
kedua dengan perolehan suara 7,2% (1627 voting). Selamat ye buat Wannable atas “GELAR
BARUNYA” ^_^ Pecahkan rekor tuh, rekornya rekor “Fandom Rusuh alias Fandom
TERBURUK” setelah 1 bulan dibentuk tapinya hahaha ^_^
Wanna One memang bisa dibilang sangat populer saat
ini seiring dengan popularitas acara reality show tersebut, bahkan sebelum
resmi debut pun, Wanna One telah memiliki nama fandom yaitu WANNABLE. Boygrup
yang dapat dikatakan baru seumur jagung ini memang sedang “Naik daun” dan
digandrungi oleh para generasi muda khususnya anak-anak ABG yang masih sekolah,
jumlah presentase remaja yang mengidolakan Wanna One memang jauh lebih banyak
daripada jumlah fans orang dewasa.
Mungkin inilah yang menyebabkan Wannable mendadak
dalam sekejap disebut sebagai salah satu FANDOM YANG SUKA MEMBUAT RUSUH dan
MEMANCING PERANG. Sepertinya hal tersebut mungkin bisa dibilang wajar
saja mengingat popularitas Wanna One yang memang sedang menanjak, sehingga
banyak membuat Fans mereka menjadi angkuh dan kerapkali merendahkan idola
lainnya.
Namun selain FAKTA bahwa Wanna One memang sangat
terkenal dan Fans mereka (Wannable) dikenal sebagai Fandom yang kerapkali memancing
Fanwar, Fakta lain menyebutkan bahwa Wanna One adalah Boygrup yang sering MELAKUKAN
PLAGIATISME terhadap idola Kpop lainnya. Tenar karena Plagiat ya ceritanya?
Hihihi ^_^ Wow! Uda rusuh, plagiat pula. Yang kayak gini fansnya malah banyak?
*Dunia kiamat*
Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini adalah
daftar PLAGIATISME alias “DOSA” yang pernah dilakukan oleh Wanna One (Plagiatisme
itu adalah sebuah KEJAHATAN, jadi sudah jelas bahwa ini termasuk dosa bagi
pelakunya) :
1. Plagiat Warna Fandom Seventeen.
Dilansir dari Dreamer.id, Wanna One pernah “diduga”
memplagiat warna Fandom Seventeen untuk Album debut mereka pada Agustus 2017
lalu. Masing-masing grup idola Kpop sudah pasti memiliki ciri khas tersendiri.
Mulai dari nama fandom, lighstick, dan juga warna resmi yang menjadi ikon
mereka.
Termasuk Grup Seventeen, yang diketahui telah
meluncurkan warna resmi mereka yang merupakan gradiasi warna rose quartz dan
serenity. Tetapi baru-baru ini, para penggemar Seventeen yatu CARAT menemukan
bahwa warna tersebut digunakan juga di media sosial grup baru jebolan “Produce
101 Season 2” yaitu Wanna One. Sehingga membuat fans Seventeen menganggapnya
sebagai sebuah penjiplakan dan memberi kritikan kepada Wanna One.
Menanggapi banyaknya kritikan, YMC Entertainment
selaku agensi dari Wanna One mengatakan jika warna grup saat itu hanya
sementara dan bukanlah warna fandom resmi mereka.
Dengan memberikan statement bahwa “Warna tersebut
hanya sementara” secara tidak langsung telah MENGKONFIRMASI bahwa WARNA
TERSEBUT MEMANG PLAGIAT. Namun bukannya meminta maaf secara resmi dan bertobat,
ternyata kejadian yang sama alias Plagiatisme kembali terulang beberapa saat
kemudian.
(Sekali plagiat tetap plagiat, ye. Tuh contohnya
Afi Nihaya Faradisa, sekali ketahuan plagiat, bukannnya kapok, eh malah
diulangi lagi dan lagi, plagiat terus dan terus hehehe ^_^ Sama seperti
pembohong dan tukang selingkuh, sekali ngelakuin pasti bakal diulangi lagi 0_0
)
2. Plagiat Warna Album Astro.
Sepertinya Wanna One memang tidak puas jika tidak
menuai kontroversi lagi dan lagi. Walaupun telah terbukti melakukan
plagiatisasi warna fandom Seventeen, kini melalui Album Repackaged terbaru
Wanna One bertajuk “1-1=0 (Nothing Without You)” yang rencananya akan dirilis
pada tanggal 13 November 2017 mendatang “diduga” memiliki konsep warna yang
mirip dengan Astro.
Dilansir Grid.Id dari Allkop, fans Astro memberikan
komentar yang mengeluh tentang warna yang hampir sama.
“Bagaimana tidak sengaja tapi dua warna juga sama?”
ungkap seorang Netizen.
“Kalau tidak sengaja, harusnya salah satunya yang
sama.” Ungkap netizen lainnya.
Namun netizen lain mengungkapkan jika dua warna itu
jelas berbeda. Meskipun agak mirip namun memiliki perbedaan.
Sekarang kembali pada Anda untuk menilainya.
Wannaable pasti menjawab, “Gak usah lebay. Cuma warna aja diributin dll.”
Nah ini, ada jawaban cerdas dari salah seorang
netizen Indonesia tentang pentingnya warna untuk sebuah grup idola :
“Kalau nanti ada yang niat bilang, ini kan cuma
warna! Ngapain dipermasalahin, alay, berlebihan! Kalian salah! Warna itu adalah
bagian dari grup itu sendiri, identitas grup, identitas fans, warna itu sangat
bermakna, punya arti.”
(Bukan bloggernya yang ngomong loh, tapi salah satu
fans cerdas Indonesia. Akhirnya ada juga fans cerdas. Senang rasanya mengetahui
tidak semuanya generasi micin. So, Wannable kalau mau tereak marah-marah,
intropeksi diri dulu ya kalau gak mau dikatain generasi micin ^_^)
3. Plagiat KALUNG SEGITIGA TERBALIK dan Konsep Album GOT7
Masih dengan Album Repackaged terbaru Wanna One
bertajuk “1-1=0 (Nothing Without You)”
yang rencananya akan dirilis pada tanggal 13 November 2017 mendatang yang
“diduga” memiliki konsep warna yang mirip dengan Astro.
Namun bila diperhatikan dengan seksama, tak hanya
memiliki kemiripan warna dengan Astro, konsep warna album Wanna One sebenarnya juga
sangat mirip dengan Album GOT7 bertajuk “Flight
Log : Turbulence” yang telah dirilis 27 September 2016 lalu. Bahkan Album
debut Wanna One yang berwarna pink dengan gradasi biru muda juga memiliki
konsep warna yang mirip dengan GOT7 “Flight
Log : Departure” yang dirilis pada Maret 2016 lalu.
Baiklah. Anggap saja warna tidak masalah, mengingat
jumlah warna di dunia ini bisa dibilang sangat terbatas, kita anggap saja
kemiripan warna tersebut adalah faktor ketidaksengajaan. Tapi bagaimana dengan
konsep KALUNG SEGITIGA TERBALIK ????
Kita semua tahu, seluruh dunia tahu bahwa KALUNG
SEGITIGA TERBALIK adalah IDE ORIGINAL MILIK GOT7. Para member GOT7 sengaja mendesain dan
membuat secara khusus kalung segitiga yang di dalamnya berisi berbagai macam
bentuk dan logo yang mencerminkan kepribadian mereka. Dan jika disatukan akan membentuk lambang segi tujuh yang merupakan logo dari GOT7.
Kalung SEGITIGA TERBALIK tersebut dibuat sebagai Kalung Simbol Persahabatan GOT7. Bahkan konsep kalung tersebut dibuat JAUH SEBELUM WANNA ONE DEBUT !!! KALUNG
SEGITIGA tersebut memiliki MAKNA yang SANGAT BESAR untuk para member GOT7. Kalung Segitiga Terbalik tersebut adalah simbol persatuan Grup.
GOT7 memang dikenal dengan rasa persaudaraan mereka
yang sangat tinggi. JB dan timnya, memang dikenal sangat dekat satu sama lain.
Mereka berkali-kali menekankan dalam berbagai situasi bahwa GOT7 bukan hanya
nama sebuah grup, melainkan sebuah simbol persaudaraan. Ketujuh member GOT7
bukan dipertemukan oleh uang ataupun bisnis semata, tetapi mereka dipersatukan
oleh sesuatu yang tak terlihat, yang lebih kuat daripada uang yaitu rasa
persaudaraan.
Kali ini bukti kedekatan para member GOT7
ditunjukkan dengan sebuah kalung berbentuk segitiga terbalik yang jika
disatukan akan menjadi lambang logo grup GOT7, yaitu sebuah bintang segi tujuh.
Sebuah perusahaan perhiasan ternama bernama “IF
& Co. Jewelers” beberapa bulan yang lalu sempat mengupdate melalui akun IG resmi
mereka, bentuk kalung ketujuh member GOT7 yang selama ini membuat para fans
penasaran.
“IF &
Co. Jewelers” sepertinya adalah
sebuah perusahaan perhiasan yang ditunjuk secara khusus oleh GOT7 sebagai
produsen pembuat kalung untuk mereka, dan bisa dipastikan bahwa kalung-kalung
tersebut memang dipesan dan di desain secara khusus untuk para member GOT7.
Ketujuh liontin yang berada di dalam bentuk
segitiga terbalik tersebut ternyata juga memiliki arti masing-masing yang dapat
dikatakan cukup istimewa untuk mereka.
Berikut ini adalah makna di balik ketujuh liontin
yang berada di dalam kalung berbentuk segitiga terbalik tersebut :
1.
JB
Kalung yang dipakai oleh Leader GOT7 ini berbentuk
sebuah “Pohon Kelapa”. Walaupun beberapa fans,
khususnya fans luar negeri mengklaim bahwa logo “Pohon Kelapa” ini adalah logo
dari kru musik JB yaitu Paradise, namun di mata penulis, bentuk “Pohon Kelapa” tersebut lebih cocok
diibaratkan sebagai sosok JB yang berperan sangat penting dalam grup.
JB sebagai Leader GOT7 harus diakui memiliki peran
yang sangat penting dan signifikan dalam grupnya. JB sebagai Leader, tak hanya
dituntut menjadi maskot dalam grup, di mana dia bertanggung jawab atas image
GOT7, JB bahkan pernah berkata bahwa image GOT7 tergantung dari keputusan yang
dia ambil.
Selain itu, JB sebagai Leader berperan untuk
membimbing adik-adiknya, mengarahkan mereka, menjaga mereka, memberikan contoh
yang baik sebagai seorang Ketua dan bahkan juga melindungi dan merawat member
GOT7. JB harus bisa menempatkan diri kapan dia menjadi seorang Ketua yang baik
dan kapan dia harus menjadi seorang kakak yang penyayang dan pengertian.
Tugas, peran dan tanggung jawab dari JB inilah yang
membuatnya tampak seperti “Pohon Kelapa.” Semua orang pasti tahu bahwa “Pohon
Kelapa” atau yang juga disebut “Nyiur” ini adalah sebuah tanaman yang paling
berguna dibandingkan tanaman-tanaman lainnya. Dari akar hingga daunnya, tak ada
sesuatu yang tak bisa dimanfaatkan, semuanya berguna. Namun karena fans
International tak mengerti arti “Pohon Kelapa” tersebut jadi mereka tidak bisa
mengambil analisis seperti saya.
2.
Mark
Kalung yang dipakai Mark adalah bentuk angka Romawi
dari tahun kelahirannya yaitu 93 (XCIII). Mark Tuan sebagai member tertua GOT7
merupakan member yang lahir pada tahun 1993.
3. Jackson
Kalung
Jackson tersebut kemungkinan besar pasti merupakan Marga-nya dalam bahasa China
yaitu “Wang” yang berarti “Raja”.
4. Jin Young
Kalung Jin
Young tidak memiliki bentuk khusus melainkan hanya sebuah bentuk segitiga
terbalik dengan sebuah kalimat yang lumayan panjang terukir di dalamnya. Sebuah
kalimat yang berbunyi “Can’t take it when
I’m gone”.
Kalimat tersebut kabarnya diambil dari sebuah lirik
lagu dari seorang penyanyi bernama “Wiz Khalifa” yang berjudul “When I’m Gone”.
5.
Young Jae
Kalung Young Jae merupakan bentuk inisial logo
namanya “ARS (CYJ-3)”. Logo ini pernah diupload dalam akun IG Young Jae dan
sering dia gunakan setiap kali Young Jae merilis lagu dalam Soundcloudnya.
6.
Bambam
Kalung Bambam adalah kalung yang paling mudah
dimengerti arti di baliknya hanya dengan sekali lihat. Kalung berbentuk “Ular”
tersebut (Tapi bukan Ularnya Slytherin ya hehehe ^.^) adalah arti nama Bambam
dalam bahasa Korea. Dalam bahasa Korea Bam (뱀) berarti Ular.
7.
Yugyeom
Kalung Yugyeom berbentuk sebuah bunga Dandelion.
Logo bunga Dandelion ini adalah logo yang dipakainya dalam akun Soundcloudnya.
Entah kenapa Yugyeom memilih bunga Dandelion sebagai logo soundcloudnya yang
akhirnya dipakai juga sebagai logo kalung, apa mungkin karena Yugyeom menyukai
bunga Dandelion?
Itulah makna di balik simbol/logo yang ada di dalam
kalung berbentuk segitiga terbalik milik member GOT7. Seperti yang pernah Mark
katakan alasan dibalik memilih bentuk segitiga terbalik adalah karena bila
dijadikan satu maka akan membentuk logo grup GOT7 yang berbentuk bintang segi
tujuh.
Mengapa Wanna One Harus memakai kalung SEGITIGA di
MV album terbaru mereka?
GOT7 sudah jelas adalah BOYBAND PERTAMA yang menggunakan
kalung Segitiga Terbalik sebagai Konsep Album TERBARU mereka bertajuk “7 For 7”. Mereka adalah Trend
Setternya. Dan kalung Segitiga Terbalik tersebut juga bukan sekedar kalung biasa
melainkan simbol persahabatan ketujuh member.
Namun kenapa sekarang Wanna One dengan seenak jidat
(maaf jika terlalu kasar) MEMPLAGIAT KONSEP KALUNG SEGITIGA TERBALIK GOT7 yang
bermakna khusus dan special bagi para member GOT7? Apa Wanna One sudah
benar-benar tak punya kreatifitas lagi?
Kalung Segitiga Terbalik milik GOT7 yang diplagiat oleh Wanna One
Oh iya, bukan Wanna One yang bersalah tapi Agensi
mereka. Lalu apa ke-11 member Wanna One tidak memiliki kebebasan berbicara dan
berpendapat dan menerima begitu saja intruksi dari Agensi mereka seperti ROBOT?
Kasian banget ya kalau gitu para member Wanna One, mereka tidak memiliki
kebebasan berbicara dan berpendapat alias gak bebas.
Okelah kalau gitu, aku doa’in semoga Wanna One
cepet bubar agar mereka dapat memperoleh kembali kebebasan dan kemerdekaannya,
amin ^_^ Kasian kan kalau selamanya dikekang. Untung saja masa kontrak Wanna
One hanya 1,5 tahun saja.
Simbol kalung Segitiga Terbalik dalam MV GOT7 "You Are"
Tidak bisa dibayangkan jika Wanna One memiliki "masa hidup" lebih lama. Plagiatisme akan semakin marak, kerusuhan antar
fandom akan terjadi setiap saat, kearogansian/keangkuhan/kesombongan para Wannable akan semakin
menjadi-jadi dan Wannable akan memandang grup lain seperti "sampah" karena Wanna One jauh lebih tenar (sekarang aja sudah begitu sombong, apalagi kalau uda dapet penghargaan ini itu. Penghargaan yang didapat hanya karena populer, BUKAN BAKAT !!! Kalau punya bakat, gak bakal Plagiat !!!) serta tidak akan ada ketenangan lagi di dunia Kpop karena setiap
fans dari grup idola lain akan “Dihantui” oleh segala kemungkinan “bagaimana jika selanjutnya Grup gue yang
dijiplak” hehehe ^_^
Kalung Segitiga Terbalik GOT7
Jika ada Wannable yang berkelit, “Oh please, emang GOT7 sudah mempatenkan kalung segitiga terbalik itu?
Apa hanya GOT7 yang boleh memakai konsep kalung Segitiga terbalik?”
Jawabannya adalah : KENAPA HARUS KALUNG BERBENTUK
SEGITIGA TERBALIK ??? Apa gak bisa Wanna One yang terhormat memakai kalung
dengan bentuk lain? Masih banyak bentuk yang bisa dipakai di dunia ini misalnya : Segi lima,
segi empat, segi delapan, bujur sangkar, oval, persegi panjang, bulat, prisma, silinder dll.
KENAPA HARUS KALUNG BERBENTUK SEGITIGA TERBALIK yang
telah lebih dulu dipakai oleh GOT7? Saat artikel ini diposting, GOT7 masih
dalam masa promosi Mini Album ke-7 mereka yang bertitle “7 For 7” dan KALUNG BERBENTUK SEGITIGA TERBALIK tersebut adalah
LAMBANG DARI ALBUM TERSEBUT.
Ini BUKAN tentang siapa mempatenkan apa, ini juga BUKAN
tentang siapa yang boleh pakai dan siapa yang tidak boleh. Tapi ini TENTANG
SIAPA YANG LEBIH DULU MEMAKAI dan MAKNA YANG ADA DI BALIK KALUNG SEGITIGA TERBALIK
TERSEBUT, paham Wannable ????
KALUNG SEGITIGA TERBALIK adalah KALUNG SIMBOL
PERSAHABATAN GOT7, tidak bisakah kalian menciptakan trade mark sendiri dan
bukan memplagiat Grup lain?
Wanna One memang harus diakui telah menunjukkan
“Kehebatan” mereka dalam menarik hati para fans sehingga membuat mereka
mendadak tenar dalam sekejap, bagaikan “Meteor Yang Melesat Cepat” seperti
itulah perumpamaan untuk Boygrup yang baru berusia beberapa bulan ini. Semoga
“jatuhnya” gak cepet juga, ya ^_^ Namun itu bukan berarti hanya karena Wanna One sedang berada ”di atas angin” alias
sedang “tenar-tenarnya” maka mereka bisa seenak jidat MEMPLAGIAT IDE dan Konsep orang lain.
Terkenal karena fansnya sering fanwar, terkenal
hobi plagiat dan terkenal karena “aji
mumpung” hanya karena mereka sering muncul di layar kaca setiap hari berkat
acara pencari bakat yang otomatis membuat penonton televisi melihat dan hapal
wajah mereka (karena liat tiap hari itu) dan bukan karena bakat dan kemampuan,
bukanlah sesuatu yang pantas dibanggakan. Ibaratnya, Wanna One hanyalah IDOLA
INSTANT yang tenar dalam sekejap hanya karena setiap hari muncul di layar kaca.
Tidak peduli setenar apa pun mereka, tidak peduli
berapa banyak tropi kemenangan yang mereka dapatkan di berbagai acara musik,
tapi sekali tercatat sebagai PLAGIAT, semua itu tak ada artinya di dunia ini.
PLAGIARISME IS A CRIME. PLAGIATISME ADALAH KEJAHATAN !!! Apalagi memplagiat
konsep persahabatan dari Grup lain yang memiliki arti khusus dan spesial hanya
demi kepentingan komersial.
Jin Young GOT7/JJ Project dengan kalung segitiga terbalik miliknya dalam MV "You Are"
Semoga saja pihak YMC akan segera mengubah kembali
konsep kalung segitiga tersebut sebelum Album baru tersebut benar-benar
dirilis. Karena jika tetap menggunakan konsep kalung segitiga terbalik yang
sama persis dengan GOT7, maka tidak diragukan lagi jika WANNA ONE TENAR KARENA
PLAGIAT dan BUKAN KARENA BAKAT !!! Karena seorang PLAGIAT tak lebih dari "SAMPAH" MASYARAKAT !!! Shame On You, Wanna One -__-
Ciptakan ciri khasmu sendiri, jadilah dirimu
sendiri dan BERHENTILAH MENIRU ORANG LAIN, termasuk MEMPLAGIAT IDE SIMBOL KALUNG
PERSAHABATAN !!! You know what, persahabatan itu tidak bisa dibeli dengan uang
!!!
Source : Berbagai sumber (dreamer.id + Grid.id + Soompi +
Allkpop, dll + GOT7 Friendship Necklace)
Written by : Liliana Tan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar