Senin, 21 September 2015

Boyband Taiwan : Typhoon (TORO second Band after Energy) Profile

Pasti banyak yang gak tahu soal Boyband satu ini, Typhoon...Well, bisa dimaklumi karena memang tak banyak informasi di Mbah Google tentang Boyband yang diketuai oleh TORO ini. Dan hal ini terjadi pun karena semakin lama industri musik tanah air atau bahkan dunia sudah dikuasai oleh KPOP, jadi musik Mandarin pun makin lama makin menghilang gaungnya. Selain itu, agensi tempat Typhoon bernaung yaitu Jungiery Star aka J-Star memang sepertinya tidak memberikan promosi yang lebih untuk Typhoon dan cenderung setengah-setengah alias kayak gak niat. Berbeda dengan saat J-Star mempromosikan 5566, 183 Club dan 7 Flowers yang mana terlihat lebih frontal dengan selalu melibatkan mereka dalam drama atau proyek yang lainnya. 

Kalau akhirnya Typhoon mengalami “kegagalan”, saya rasa J-Star lah yang berhak disalahkan. Sukses atau tidaknya sebuah Grup tentu semua tergantung dari promosi yang dilakukan oleh Perusahaan Agensi tempat mereka bernaung kan? Kalau Agensinya aja keliatan gak niat promosi’in, ya mana mungkin fans tahu kalau ada sebuah Boyband bernama “Typhoon” ?? Logikanya kan gitu...Tapi ya sudahlah, toh mereka uda terlanjur “disband” -___- Tapi gpp, walau sudah terlambat bertahun-tahun tapi setidaknya mereka pernah ada dan anggap saja artikel ini hanya sekedar mengenang “keberadaan” mereka yang sempat meramaikan industri musik di Taiwan...Bagi yang gak tahu siapa itu Typhoon, gak ada salahnya turut menyimak. Jujur, susah banget cari informasi tentang Grup ini, saya harus ngublek-ngublek weibo dan Asian Fanatic Forum dulu untuk mencari tahu tentang mereka...Fiuhhh *elap keringat* So, here is Typhoon...

“Boyband Taiwan : Typhoon (TORO second Band after Energy) Profile”

9 tahun yang lalu, saya sempat menyukai sebuah lagu bertempo cepat yang terdapat dalam salah satu album J-Star “Love Miracle” yang berjudul “Desert Sahara”. Tanpa tahu siapa pemilik lagu itu sesungguhnya, saya hidup selama 9 tahun dengan berpikir bahwa itu adalah lagu milik 5566, karena genre musik seperti itu sepertinya kerap dinyanyikan oleh 5566. Tapi ternyata kamis lalu (17/09/2015), saya gak sengaja nemu MV dari lagu berjudul “Desert Sahara” di youtube dan setelah didengarkan, baru nyadar kalau tuh “Desert Sahara” ternyata adalah sebuah lagu Hits milik “Typhoon”, sebuah grup musik yang dibentuk Jungiery Star alias J-Star pada tahun 2004 dengan TORO sebagai Leadernya. Kaget.com hahahaha =) Bego maksimal karena baru tahu sekarang ckckck...Well, bisa dimaklumi karena 9 tahun yang lalu, internet masih belum secanggih sekarang. Blame to Internet... And now, I’m addicted to Typhoon song, especially TORO, the handsome Leader ^.^ Telat? Gpp lah, it's better late than never right? hehehe =)




TYPHOON :
Asal : Taiwan
Genre Musik : Mando Pop, R&B
Tahun Aktif : 2004 – 2007
Label : Warner Musik Taiwan & Avex
Agency : Jungiery Star (Artist Management)

Personil :
1. TORO ( Leader)
Name : 郭葦昀 (Guo Wei Yun)
Real Name : 郭一雋 (Guo Yi Jun)
Stage Name : TORO
Baptiste/English Name : ALVAN
Profession : Actor, Singer, Song Writer, Composer, Producer
Birthdate : 2th October 1981
Birthplace : Taipei, Taiwan
Height : 176 cm
Weight : 64 kg
Star Sign : Libra
Blood Type : O
Religion : Christian
Siblings : 1 Younger Brother
School Name : Chen Li Da Xue 
Languages : Mandarin, Taiwanese, Japanese, and English
MV Models :
* Edison Chen "Ye Feng"
* 7 Flowers "I Only Want To Be With You" 
 
Music Group :
Energy (2002-2003)
Typhoon (2004-2007)

Books :
Energy Power (Energy Fa Dian) 2002
My Energy (Wo Te Energy) 2003
Memories Of Five (Energy Wei Lai) 2003
Opened A Can Of Tuna (Da Gai Wei Yu Guan Tou) 2004      

TV Shows :
Wo Men Fa Cai Le (SETTV 2012)
The Champion (CTS 2004)
Snow Angel (SETTV, 2004)

Movies :
The Map Of DNA (2016)

TV Theme Song :
Snow Angel OST :
Pao Feng Yu (Rain Storm), Opening Song
Wang Le Ai (Forgetting Love), Ending Song
Ni Ying Kai Che Tao (You Should Have Know)
Tuei Shou (Rival)
The Champion : Ren Wo Ao Yu



2. XIAO CHUN :
Name : Xiao Chun
English Name : Lil'V
Date of Birth : 3rd May, 1979
Height : 171 cm
Weight : 58 kg
Horoscope : Taurus
Blood Type : O
Languages : Mandarin, Taiwanese, Japanese, and English
Hobbies : dancing, singing, sports, music, computer



3. DARREN
Name : Jiang Jun Rui (江峻銳)
English Name : Darren (Da Lun / 達倫)
Date of Birth : 23rd March, 1982
Height : 170 cm
Weight : 55 kg
Horoscope : Aries
Blood Type : B
Languages : Mandarin, Taiwanese
Hobbies: basketball, computer, dancing
Series : 
Top on the Forbidden City (2004)
Mr. Fighting (2005)



Discography :
10. Siang Sin Te Shi Tou / Sadstone (傷心的石頭)

Album Kompilasi :
* J-Star Love Miracle 1 :
# Ing Wei Ai (Because Of Love)
# Le Yuan (Paradise)

* J-Star Love Miracle 2 :
# Sing Nien Khuai Le (Happy New Year)     



Typhoon terdiri dari 3 personil yang jago ngedance, ngerap, dan punya kemampuan vokal yang istimewa. TORO sebagai Leader dari Grup, telah lebih dulu dikenal sebagai salah satu member dari ENERGY dan juga dikenal dengan perannya sebagai Ji Teng/Reno dalam serial drama populer “Snow Angel” di tahun 2004. Selain seorang penyanyi dan aktor, TORO juga seorang pencipta lagu, Lead Dancer dan Lead Rapper. TORO telah banyak menulis lagu untuk para artis dalam Agensi Jungiery Star. Sebut saja : Magical Smile yang dinyanyikan oleh 183 Club dan juga merupakan ost The Prince Who Turn Into A Frog, adalah sebuah lagu ciptaan TORO. Lalu “Pu Khou Yung Kan” alias “Not Brave Enough” yang juga ost The Prince Who Turn Into A Frog, juga adalah ciptaan TORO. Lalu semua Ost Snow Angel : Pao Feng Yu (Rain Storm), Wang Le Ai (Forgetting Love), Tuei Shou (Rival) dan Ni Ying Kai Che Tao (You Should Have Know) juga adalah ciptaan TORO. Lagu-lagu 5566 dan K-One pun mayoritas adalah lagu ciptaan TORO. TORO telah berbuat banyak untuk J-Star, jadi gak adil rasanya saat J-Star “menendang” TORO begitu saja karena skandal pacaran, tapi J-Star berdalih jika alasan keluarnya TORO adalah karena penjualan CD Typhoon tidak mencapai standar 100.000 copy yang telah mereka minta. How So Cruel J-Star ?? T__T Typhoon berhak diberi kesempatan kedua kan?


Selain TORO, dua member lain juga seorang yang berbakat di bidang musik. Xiao Chun adalah seorang Guru Tari (Dancing Teacher) sebelum dia bergabung dengan Typhoon. Tapi walau basicnya adalah seorang Guru Dance, kemampuan vokal Xiao Chun juga tak boleh diremehkan. He have a nice voice too, also the handsome face hehehe =) Lalu Darren, sebelum bergabung dengan Typhoon, dia adalah salah satu personil K-One. Jadi ceritanya itu, Darren sama seperti Sam Wang yang tergabung dalam 2 grup saat itu yaitu Typhoon dan K-One.

Xiao Chun, yang awalnya adalah seorang Dancing Teacher

Alasan Bubarnya Typhoon :
Ada beberapa alsasan yang diduga menjadi penyebab bubarnya Typhoon, walau hanya 1 yang diakui secara resmi oleh Jungiery Star, yaitu alasan yang pertama.
1. Penjualan Album CD Typhoon tidak memenuhi standar 100.000 copy seperti yang J-Star minta.
Dengan minimnya promosi terhadap Typhoon, bagaimana bisa J-Star mengharapkan 100.000 copy? Yang benar saja !!! Tanpa promosi yang maksimal, tak mungkin bagi seorang artis (solo/Boyband) untuk dikenal banyak orang. Promosi adalah hal yang sangat penting dan menentukan bagi seorang artis dikenal masyarakat atau tidak. 


Lihat contohnya SM Entertainment. Mereka sangat gencar mempromosikan Super Junior, DBSK, SNSD, EXO, Shinhwa dan semua grup yang berada di bawah bendera mereka, jadi tak heran bila semua nama yang tersebut diatas memiliki popularitas yang mengagumkan.

Lalu Pledis Entertainment, Lihat apa yang mereka lakukan pada After School? Kurang promosi...Dan itu membuat para personil After School yang cantik dan penuh talenta kurang dikenal masyarakat dan dianggap sebagai “Under Dog” alias tak terkenal.


See? Terkenal atau tidaknya seorang artis, semuanya hanya tergantung pada 1 hal yaitu PROMOSI yang dilakukan oleh Perusahaan yang menaungi mereka. Sama halnya seperti J-Star, sejak awal mereka seperti gak niat mempromosikan Typhoon, mereka hanya fokus pada 5566 dan 183 Club yang saat itu memang “naik daun” karena kesuksesan serial “The Prince Who Turn Into A Frog” yang dibintangi oleh Ming Dao dkk...Tak ada promosi, bagaimana bisa J-Star mengharapkan hal yang lebih ???


2. Darren dan K-One memutuskan untuk hengkang dari Jungiery Star dan memilih WingMan.
Lalu apa hubungannya antara Typhoon dan K-One? Tentu ada. Darren, salah satu personil Typhoon juga adalah personil K-One jadi otomatis jika K-One memutuskan untuk hengkang, Darren pun harus ikut serta. Dan dengan keluarnya Darren dari Jungiery Star, Typhoon jelas kehilangan 1 membernya. K-One pun sepertinya dianak tirikan oleh J-Star jadi wajar kalau mereka pun memutuskan untuk hengkang. Tanpa Darren dan dengan hasil penjualan yang tidak memenuhi target, Typhoon harus menelan pil pahit dibubarkan. TORO-lah yang paling kasihan dalam hal ini, 2 kali dia memiliki Band, 2 kali pula dia harus kehilangan “kebanggaannya” -__-




3. Skandal asmara TORO.
Ada 2 skandal asmara yang menimpa TORO dan tak ada seorangpun yang tahu pasti, karena skandal yang mana yang menyebabkan dia harus “Ditendang” keluar sekali lagi. Skandal pertama, saat seorang wartawan menangkap basah dia sedang berciuman di dalam mobil dengan seorang gadis di bawah umur yang diduga sebagai personil 7 Flower dan merupakan temannya di Agensi yang sama. Tapi ada yang mengatakan jika saat itu, TORO Masih mendapatkan kesempatan kedua. Tapi tak lama kemudian, skandal asmara kembali menyandung karirnya saat TORO tertangkap basah berkencan dengan Margaret Wang, lawan mainnya dalam drama “Snow Angel”. 

TORO With Margaret Wang :






TORO pun “Dibekukan” dan tak lama kemudian tersiar kabar bahwa dia telah “Ditendang keluar” dari Jungiery Star. Walau tak ada sumber yang yakin dengan pasti apakah karena hubungannya dengan Margaret Wang ataukah karena skandal ciuman dengan gadis di bawah umur itu yang menjadi penyebabnya. Dengan perginya Darren dan TORO, Typhoon pun resmi bubar *nangis guling2* T__T


Sayang banget sebenarnya. Nih Boyband sebenarnya punya potensi untuk sukses andaikan Jungiery Star tidak pilih kasih dan menganaktirikan grup ini. TORO pun telah melakukan banyak hal untuk J-Star, lagu-lagu yang TORO ciptakan adalah lagu-lagu populer yang merupakan favorit saya. Bukankah Typhoon seharusnya juga mendapat perhatian yang sama yang seharusnya mereka dapatkan? Tapi sepertinya J-Star pun telah mendapat karma atas kearoganan Sun De Rong. 


Tak lama setelah TORO pergi, satu per satu artis yang berada di bawah naungan J-Star pun mulai hengkang. Sebut saja : Margaret Wang, Ming Dao (183 Club), Joe Chen (7 Flowers), Sam Wang (5566 & 183 Club), Jason Hsu (5566), Johnny Yen (183 Club), Cyndy Wang, K-One (yang pergi lebih dulu dengan membawa Darren) dan hanya menyisakan Toby Suen dan Zax Wang saja. Hhhmm...5566, Boyband andalan J-Star pun tinggal kenangan saat Jason dan Sam Wang memutuskan untuk hengkang. Lalu 183 Club juga “bubar” tak lama setelah kepergian Jacky Chu dan Johnny Yen dari J-Star, Ming Dao dan Sam Wang (yang merupakan personil rangkap 5566 & 183 Club) pun ikutan hengkang.



Sekarang TORO telah mendirikan sebuah Agensi sendiri yang bernama TORO PRODUCTION dan dia terlihat lebih bahagia walaupun sekarang sudah jarang terlihat di depan layar. Always wish the BEST for you aja deh, Gege. Doaku agar kau bisa segera menemukan wanita yang kau cintai dan mencintaimu lalu menikah dan hidup bahagia, dan aku ngarepnya sih tuh cewek adalah Margaret Wang, amin... Kan pernah pacaran tuh dulu, sebelum dipaksa putus ma J-Star. Well, itulah sekilas tentang Typhoon, sebuah Boyband dari Taiwan yang beranggotakan TORO, Darren dan Xiao Chun. Hanya untuk sekedar menambah pengetahuan tentang Boyband di masa lalu.

Photos Credit : Credit WEIBO ON LOGO
News Credit : Weibo + Typhoon and TORO Asian Fanatic Forum

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Native Ads