Jumat, 14 Juli 2017

(News) 10 Top Keywords Twitter terbanyak di Korea selama paruh pertama tahun 2017



Masih membahas tentang siapa yang paling populer di paruh pertama tahun 2017. Setelah sebelumnya Youtube merilis daftar Top 10 MV Kpop yang paling banyak ditonton di Youtube selama paruh pertama tahun 2017 (yang tentu saja pemenangnya hanya yang “itu-itu” aja) sekarang giliran Twitter merilis Top 10 Keywords yang paling banyak diketik di Korea selama paruh pertama tahun 2017. Ingin tahu siapa saja idola yang berhasil menempati jajaran Top 10 Keywords paling banyak diketik dan topik apakah yang paling sering dibahas di Korea belakangan ini? Let’s check this out below...

“(News) 10 Top Keywords Twitter terbanyak di Korea selama paruh pertama tahun 2017






Note : Karena bloggernya adalah IGOT7/Ahgase jadi Maaf bila semua foto yang ada dalam artikel ini HANYA FOTO GOT7.

Setelah beberapa hari yang lalu, Youtube merilis daftar Top 10 Kpop MV yang paling banyak dilihat pada paruh pertama tahun 2017, kini giliran Twitter melakukan hal yang serupa. Pada tanggal 12 Juli 2017 lalu, Twitter Korea merilis daftar Top 10 keywords yang paling banyak diketik selama paruh pertama tahun 2017 yang berakhir pada tanggal 30 Juni 2017. 

Berdasarkan analisis data yang dihasilkan oleh pengguna Twitter di Korea Selatan. Kata kunci di Twitter ini dibagi menjadi tiga kategori yaitu : Sosial, Musik, dan TV/Film. 

Sejumlah nama-nama idola Kpop papan atas tampak muncul dalam daftar. Sebenarnya nama-nama yang tersebut di bawah ini sejatinya sudah bisa ditebak mengingat belakangan ini memang nama-nama tersebut memang sedang naik daun dan sedang menapaki tangga kesuksesan.

GOT7 Concert at Yoyogi Arena, Jepang Juli 2017 

Tanpa perlu melihat daftar, jika kalian ditanya siapakah kira-kira yang namanya akan muncul dalam Top 10 daftar pencarian keyword Twitter terbanyak di Korea Selatan selama paruh pertama tahun 2017, penulis yakin 90% dari kalian yang merupakan Kpopers sejati pasti sudah dapat menebaknya. Karena memang hanya yang “itu-itu” saja yang akan muncul dalam daftar, dalam polling apa pun, dan dalam kategori pemilihan apa pun. Maklumlah, yang lain mungkin hanya butiran debu hihihi ^.^

Untuk kategori "Sosial" sebagian besar didominasi oleh diskusi tentang pemilu Presiden yang baru-baru ini dilangsungkan di Korea Selatan serta kontroversi seputar mantan presiden Park Geun Hye dan kejadian menjelang pemalsuannya. "Pemilihan presiden" berada dalam peringkat pertama. Presiden terpilih saat ini yaitu Moon Jae In menyusul di posisi kedua, dan "blacklist" berada di urutan ketiga. 

Top 3 Kategori Sosial : 
1. Pemilihan Presiden 
2. Moon Jae In 
3. Blacklist

Untuk kategori "Musik", sudah dapat ditebak siapakah yang selalu dan akan tetap duduk di posisi 1. Yup, mereka adalah boygrup yang sedang naik daun saat ini yaitu BTS, dengan boygrup populer yang berada di bawah naungan SM Entertainment - EXO menyusul di peringkat kedua dan Red Velvet berada di urutan ketiga. 

Top 10 Kategori Musik : 
1. BTS  
2. EXO  
3. Red Velvet  
4. TWICE  
5. I.O.I  
6. Highlight  
7. GFRIEND

8. GOT7  
Walaupun selalu berada di peringkat paling buncit atau hampir buncit, namun tetap bangga rasanya melihat nama GOT7 masih berada dalam daftar Kpop Group terpopuler yang selalu muncul dalam berbagai polling. Perjalanan GOT7 memang dapat dibilang tidak mudah. Boygroup yang dipimpin JB ini memang sejak awal kurang mendapatkan perhatian di negeri asalnya, mereka kerapkali dipandang sebelah mata dan bahkan sering kali dicemooh oleh fandom lain yang jauh lebih besar. 


Berawal dari sebuah grup yang kurang dikenal di negaranya sendiri, sedikit demi sedikit, perlahan tapi pasti, GOT7 mulai membuktikan bahwa mereka layak menjadi yang terbaik. Senang rasanya saat mengetahui bahwa Fans Korea Selatan tak lagi “Tidur” alias mulai terbangun dan menyadari bahwa ada 7 orang anak muda yang tak hanya memiliki wajah yang tampan, namun juga memiliki kharisma, hati yang baik, dan juga segudang bakat yang sejak awal “Terabaikan dan terlupakan.”


Popularitas GOT7 mulai menunjukkan kenaikan yang cukup signifikan sejak dirilisnya seri pertama dari Trilogi “Flight Log” series yaitu “Flight Log: Departure” Maret 2016 lalu, GOT7 yang sebelumnya masih dipandang sebelah mata oleh para Fans di Korea walaupun faktanya GOT7 sudah sangat populer di kalangan fans International, akhirnya sedikit demi sedikit, perlahan namun pasti mulai mendapat tempat khusus di hati para Fans Korea, terbukti dengan semakin banyaknya jumlah fans mereka di Korea dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

GOT7 is growing up (GOT7 telah semakin besar ^.^)

GOT7 memang dikenal sebagai “The Growing Idols” alias “Idola yang bertumbuh secara perlahan-lahan” yang dengan kata lain adalah seorang idola yang meraih popularitas mereka dengan bertahap, bukan bagaikan Meteor yang melesat cepat alias tenar dalam sekejap, melainkan mendapatkan popularitas mereka dengan kerja keras yang tidak mudah. Bahkan ada juga yang menyebut GOT7 sebagai “The Late Shining Star” alias “Bintang Yang Terlambat Bersinar” yang dengan kata lain adalah bintang yang terlambat dikenal orang karena orang-orang tersebut terlalu terpukau pada bintang lain yang bersinar lebih terang dan melupakan tujuh bintang kecil yang berada di sekeliling mereka. Namun yang seperti penulis katakan, mereka yang sekarang berada di urutan terbawah, tidak menutup kemungkinan suatu saat nanti akan berada di puncak teratas. Fighting for GOT7. Top 10 sudah merupakan langkah awal yang baik. Keep fighting dan keep humble, boys.


9. SECHSKIES  
10. Lovelyz 

Untuk kategori TV/Film, “Produce 101 Season 2” adalah kata kunci yang paling banyak digunakan menurut Twitter Korea, disusul oleh "New Journey to the West" berada di peringkat kedua dan film animasi Jepang "Your Name" berada di urutan ketiga. 

Top 10 kategori TV/Film :  
1. “Produce 101 Season 2” (Mnet show)  
2. “New Journey to the West” (tvN show)  
3. “Your Name” (film) 
4. “Fantastic Duo 2” (SBS show)  
5. “Missing 9” (MBC drama)  
6. “Ask Us Anything” (JTBC show)  
7. “The Last 48 Hours of My Life” (tvN show)  
8. “High School Rapper” (Mnet show)  
9. “Infinite Challenge” (MBC show)  
10. “Let’s Eat Dinner Together” (JTBC show) 

Source: OSEN  
EN-ID by : GOT7Indonesia  
Re-Written By : Liliana Tan 
DILARANG MENGCOPY PASTE TANPA IJIN !!! REPOST WITH FULL CREDITS !!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Native Ads